Gandeng Tokoh Masyarakat, Kapolsek Parakansalak Gratiskan Tiket Wisata Bagi Anak Yang Sudah Divaksin

    Gandeng Tokoh Masyarakat, Kapolsek Parakansalak Gratiskan Tiket Wisata Bagi Anak Yang Sudah Divaksin
    Gandeng Tokoh Masyarakat, Kapolsek Parakansalak Gratiskan Tiket Wisata Bagi Anak Yang Sudah Divaksin

    Sukabumi - Lagi inovasi dilakukan Kapolsek jajaran Polres Sukabumi guna mencapai target vaksinasinasi anak usia 6-11 tahun.

    Kali ini Kapolsek Parakansalak Akp Slamet Iranto, S.Pd memberi tiket gratis masuk kawasan wisata kolam renang Nazwa Sukarame Desa Parakansalak Kabupaten Sukabumi, Minggu (23/1/22).

    Menurut Akp Slamet Irianto kegiatan gebyar vaksinasi anak yang diselenggarakannya mendapat dukungan dari tokoh masyarakat sekaligus pemilik tempat wisata H. Dedi Damhuri serta anggota Dewan dari fraksi PPP HJ. Zakiya Rahmah Addawiyah SE.

    "Pagi ini kita menyelenggarakan vaksinasi anak ditempat wisata dan masuk ke tempat wisatanya gratis untuk anak yang sudah divaksin, " ujar Kapolsek kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi.

    "Setelah divaksin anak dan keluarganya bisa beristirahat sambil menikmati fasilitas wisata yang ada, " lanjutnya.

    Akp Slamet Irianto memastikan kegiatan vaksinasi dikawasan wisata tersebut tetap dilaksanakan sesuai prosedur yang berlaku.

    " Anak yang akan divaksin harus sudah sarapan dan dalam kondisi sehat, " pungkas nya.

    Sukabumi Jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Varian Baru Omicron, Polres Sukabumi Terus...

    Artikel Berikutnya

    Nakes Curug Kembar dan Polsek Curungkembar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Wakapolda Jateng dan Ketum PW FRN Hadiri Pembukaan Baba Restaurant, Dorong Peningkatan Ekonomi Semarang
    Bhabinkamtibmas Desa Mekarmukti Laksanakan Sambang Tokoh Pemuda dalam Rangka Door to Door Harkamtibmas dan Cooling System POLRI di Wilayah Hukum Polsek Ciracap
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciracap Laksanakan Door to Door System di Desa Mangunjaya
    Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi Desa Ciengang Laksanakan Anjangsana, Ajak Warga Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Lingkungan

    Ikuti Kami